JALAN SETAN MEMASUKI MANUSIA

10 PINTU MASUK SETAN KE HATI MANUSIA

Setan memiliki banyak akal untuk dapat menjerumuskan manusia ke dalam kesesatan. Setan juga bisa masuk ke dalam hati melalui banyak pintu dan memberi pengaruh buruk pada manusia.

Setan dalam bahasa Arab disebut dengan as-syaithan. Kata ini digunakan untuk menyebut makhluk halus karena kesombongan dan sifatnya yang selalu membangkang terhadap Allah SWT.

Pintu Masuk Setan ke Hati Manusia:

Abu Hudzaifah Ibrahim dan Muhammad ash-Shayim menjelaskan, setan memiliki banyak pintu untuk masuk ke dalam hati manusia. Di antara pintu-pintu masuk setan ke dalam hati manusia adalah sebagai berikut:

  1. Kemarahan atau kebencian. Marah adalah bara dari api neraka dan merupakan kesempatan bagi setan untuk memengaruhi seseorang.
  2. Jahl (kebodohan)
  3. Cinta dunia (hubud dunya)
  4. Panjang angan-angan, yang akan menyebabkan kerasnya hati dan terpesona dengan kesenangan dunia.
  5. Rakus dan tamak, terhadap dunia yang akan melahirkan sifat tak pernah puas dan selalu ingin mendapatkan lebih.
  6. Bakhil (pelit) yang merupakan pintu kebinasaan.
  7. Sombong karena ia tidak sejalan dengan prinsip batin ibadah dan di dalamnya terdapat sifat bangga hati terhadap nikmat Allah yang telah didapatkan.
  8. Senang pujian yang menjadi pintu ghurur (merasa super).
  9. Riya (pamer amal kebaikan) yang menjadi pangkal kemunafikan.
  10. Ujub (kagum pada kelebihan diri sendiri) dan pamer kelebihan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *